Serang, faktasiber.com – Jasa Raharja sebagai Tim Pembina Samsat Kota Serang SIGAP ke perusahaan-perusahaan. SIGAP adalah Samsat Initiative For Growth Achievment Program bertujuan untuk memperkuat hubungan dengan perusahaan, melakukan pendataan kendaraan, dan memberikan informasi terkait pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ), serta mengsosialikan terkait Signal Corporate yaitu Web untuk pembayaran pajak secara online khusus untuk kendaraan milik Perusahaan, pada (Senin, 12 Agustus 2024).
Kunjungan dilaksanakan langsung oleh Jasa Raharja Petugas Samsat Cikokol Cinthya Rouwena dan Samsat Batuceper, Riska Amelia. Dalam agenda SIGAP ini, Jasa Raharja mengunjungi kantor Pemerintahan Kota Tangerang.
Dalam pertemuan ini Petugas Jasaraharja Tangerang mengaplikasikan tentang Samsat Digital Nasional (SIGNAL). Aplikasi Signal adalah aplikasi dari APP atau Playstore yang bisa di download dan digunakan untuk pembayaran pajak kendraan motor pribadi tahunan secara online. Sedangkan untuk Web Signal Corporate bisa dibuka melalui situs web https://perusahaan.samsatdigital.id/ yang fungsinya untuk pembayaran Pajak kendaraan motor milik Perusahaan.
Perusahaan yang dikunjungi menyambut baik inisiatif ini dan berkomitmen untuk mendukung upaya Jasa Raharja dalam meningkatkan kesadaran dan kepatuhan terhadap aturan lalu lintas. Melalui kegiatan ini, diharapkan terjadi peningkatan kesadaran mengenai tanggung jawab pemilik kendaraan dan kontribusi yang dapat diberikan untuk mendukung keamanan dan keselamatan lalu lintas.” Tutup Cinthya.